Diawal tahun 2014 ini Omah Clean melakukan kontrak kerjasamanya dengan salah satu sekolah pendidikan bahasa di Kota Malang yaitu Sentra Heritage Foreign Languages (SHFL) yang beralamat di Jl. Lamongan No. 10 Malang. SHFL merupakan tempat untuk pembelajaran bahasa Inggris yang sudah cukup dikenal di kota Malang. Untuk memberikan suasana yang nyaman dan bersih di lingkungan area sekolah bagi semua muridnya, maka Omah Clean diberikan kesempatan untuk memelihara dan merawat kebersihan seluruh gedung SHFL dan rumah tempat tinggal dengan menugaskan 1 (satu) orang cleaner-nya. Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Ibu Sarah Prasasti/Owner SHFL, semoga SHFL semakin sukses dan berkembang memberikan pendidikan bahasa Inggris kepada murid-muridnya yang terdiri dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA di tahun 2014 ini. Salam Sukses Eddy Suryadi
Jasa Cleaning Service dan General Cleaning. Solusi Kebersihan Asset Property Anda Dengan Pelayanan Prima Dan Profesional. Kepuasan Anda Adalah Jaminan Kami. Alamat Kantor : Perum. Ahmad Yani Residence Tahap 2 No. 32, Jl. Sumpil 2, Blimbing-Malang Contact Customer Service : Savitri - 0341-4378667 / 081233331073
Jumat, 03 Januari 2014
Senin, 30 Desember 2013
Sabtu, 28 Desember 2013
GENERAL CLEANING RUMAH PRIBADI
Lantai Parquet |
Alhamdulillah dipenghujung akhir tahun 2013 Omah Clean
Malang diberikan rejeki dari Allah SWT berupa bonus general cleaning
rumah pribadi di Jl.Taman Bunga Merak No. 2 A Malang. Rumah tersebut
sudah sekian lama tidak terawat dan penuh dengan kotoran, debu maupun
kerak-kerak yang menempel di lantai dan seluruh gedung, sehingga perlu
untuk dilakukan general cleaning seluruh area gedung tersebut.
Selanjutnya dengan Team General Cleaning OCM telah dilaksanakan pada
hari ini Sabtu tanggal 28 Desember 2013 dengan menggunakan 2 (dua) shift
agar lebih optimal mencapai target yang diinginkan oleh Owner. Komitmen
kami apabila setelah selesai pekerjaan masih ada area yang belum
bersih/kotor/noda, maka akan kami kerjakan ulang tanpa biaya apapun.
Bagi customer yang ingin general cleaning rumah, villa, kantor, ruko
dsbnya dapat menghubungi OCM via telpon/sms dan kami akan tindak lanjuti
segera. Salam hangat, Eddy Suryadi/founder OCM
Cleaning Bathroom/Toilet |
Cleaning sawang2 |
Dusting Mirror |
Dusting penyanggah besi |
Glass cleaning kaca |
Polishing Lantai Parquet |
Minggu, 08 Desember 2013
GENERAL CLEANING MUSEUM "OMAH MUNIR" KOTA BATU-MALANG
It's me |
Me and Mrs. Suciwati Munir |
Dengan segala daya upaya, usaha dan kerja keras Omah Clean Malang dalam mengembangkan usaha dibidang Daily Cleaning Service dan General Cleaning di kota Malang ini, Alhamdulillah kami diberikan kesempatan oleh Allah SWT untuk mengerjakan kebersihan (General Cleaning) rumah kediaman Alm. Bpk. Munir salah seorang tokoh pejuang HAM yang kini berubah fungsi dijadikan museum bernama "Omah Munir". Museum ini berlokasi di Jl. Bukit Berbunga No. 2, Kota Batu-Malang yang akan diresmikan pada tanggal 8 Desember 2013. Bagi wisatawan yang berkunjung ke kota Batu dapat singgah di museum ini untuk melihat berbagai foto/video, assesories yang dipakai sehari-hari Almarhum berupa meja kerja, pakaian, sepatu dsb. Selain itu di museum ini akan dibuka pula ruang perpustakaan dan cafe untuk para tamu yang berkunjung. Nah ..... jangan lewatkan kesempatan anda jika berlibur ke kota Batu dapat mengunjungi museum ini yang dibuka untuk umum .... don't miss it.
Manajemen OCM mengucapkan Selamat kepada Ibu Suciwati bersama seluruh pengurus dan anggota yang berjuang untuk membangun museum "Omah Munir" dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat Indonesia umumnya. Semoga diberikan kemudahan dari Allah SWT dan sukses dalam mengembangkan museum "Omah Munir" ....... Amin.
Salam Sukses, Eddy Suryadi
Rabu, 27 November 2013
General Cleaning Resto dan Rumah Pribadi - Malang
Berkat informasi online yang terus di update, maka customer yang membutuhkan tenaga cleaning service maupun general cleaning kantor, rumah, resto, villa, gudang, rumah ibadah dan lainnya akan lebih mudah mendapatkan informasi langsung via online maupun offline ke perusahaan kami. Atas kepercayaan customer yang menggunakan jasa kami untuk general cleaning Resto Noodle Inc dan rumah pribadi yang berlokasi di Perumahan Permata Jingga Malang, maka semakin meningkatnya kepercayaan yang diberikan oleh customer kepada Omah Clean Malang dan sebagai usaha dibidang pelayanan jasa kebersihan ini kami akan memberikan pelayanan yang terbaiknya kepada customer dengan jaminan kualitas kebersihan maksimal. Sebagai referensi buat customer lainnya kami update foto dan kegiatan Team General Cleaning di area/lokasi.
Resto Noddle Inc-Malang (General Cleaning Lantai Teraso Lt. 1 dan 2)
GLASS CLEANING |
PERUMAHAN PERMATA JINGGA-MALANG |
DUSTING |
MENCUCI MEJA |
A. Contract Daily Cleaning Service
1. Ducati Malang - Singosari, Malang
2. Politehnik Negeri Malang3. Bread Story Mall Olympic Garden-Malang
4. Bread Story Malang Town Square-Malang
5. Bread Story Jl. Soekarno Hatta No. 28, Malang
6. Tinara Salon - Malang
7. Toko Laris - Ruko Permata Jingga, Malang
8. Toko Laris - Jl. Sulfat No. 82, Malang.
B. General Cleaning :
1. Karlindo Motor Showroom - Malang
2. Sinar Mas Motor Showroom - Malang
3. Leader House - Malang
4. Rumah Pribadi - Jl. Telaga Golf Araya - Malang
5. Rumah Pribadi - Perumahan Delta Dieng - Malang
6. Resto Noodle Inc - Jl. Soekarno Hatta - Malang
7. Rumah Pribadi - Perumahan Permata Jingga VIII - Malang.
Semoga informasi yang kami update ini menjadikan referensi bagi anda yang menginginkan jasa Cleaning Service maupun General Cleaning untuk memproteksi asset property anda dari kerak, kusam, debu, noda ataupun berlumut, sehingga akan lebih terpelihara asset property milik anda selamanya. Salam sukses dan sejahtera.
Eddy Suryadi/Owner Omah Clean Malang
Minggu, 03 November 2013
LOWONGAN KERJA UNTUK OFFICE BOY DAN PRT
Sehubungan dengan adanya permintaan dari para customer lainnya berupa tenaga Office Boy (OB) dan PRT, maka untuk itu Omah Clean Malang akan membuka kesempatan kerja untuk Pria/Wanita yang berminat bekerjasama dengan perusahaan kami. Lamaran kerja ditujukan ke alamat dibawah ini :
Pimpinan Omah Clean
Jl. Simpang Borobudur Utara V No. 21, Blimbing Malang
Telpon/SMS : 082111139362 / 087771837306
Persyaratan untuk melamar pekerjaan sbb :
1. Office Boy (OB)
- Surat Lamaran Kerja
- CV
- Fotocopy Ijazah Terakhir
- Fotocopy KTP/SIM
- Surat Keterangan berkelakuan baik dari Kepolisian.
- Punya kendaraan sendiri.
- Usia Min. 18 Tahun dan Mak. 25 tahun.
- Pria/Wanita
- Jujur, bertanggung jawab, mampu bekerja keras, loyal dan 5 S (Sopan, santun, sapa,
- senyum dan salam).
- Surat Lamaran Kerja
- CV
- Fotocopy Ijazah Terakhir
- Fotocopy KTP/SIM
- Surat keterangan berkelakuan baik dari Kepolisian
- Punya kendaraan sendiri
- Usia Min. 21 Tahun mak. 30 Tahun
- Wanita
- Jujur, bertanggung jawab, mampu bekerja keras, loyal dan 5 S (Sopan, santun, sapa,
- senyum dan salam).
Catatan :
1. Pelamar Kerja akan direkruit apabila adanya permintaan dari Pihak KLIENT.
2. Perusahaan Omah Clean akan menempatkan tenaga kerja sesuai persyaratan yang diajukan oleh Pihak KLIENT.
3. Tenaga Kerja yang akan ditempatkan wajib mengikuti training selama 1 minggu.
Nah .... bagi anda yang butuh pekerjaan silahkan saja mengajukan lamaran pekerjaannya ke alamat perusahaan diatas, kami tunggu niat anda untuk bergabung bersama Omah Clean Malang...... Salam sukses
Kamis, 31 Oktober 2013
TOKO LARIS YANG SEMAKIN LARIS MANIS ....
Dengan filosofi "Sabar, Tekun dan Yakin" semuanya pasti bisa kita raih untuk mencapai keinginan ... semakin kita banyak berbuat baik kepada siapapun ternyata kita dibalas dengan kebaikan pula dari yang Maha Kuasa ... Alhamdulillah bentuk pemberiannya berupa tambahan kontrak kerjasama lagi dengan Toko Laris yang berlokasi di Jl. Sulfat No. 82, Purwantoro - Malang, maka mulai tanggal 1 Nopember 2013 operator Omah Clean Malang akan melaksanakan tugas barunya di lokasi Toko Laris ..... Hmmm .... Semoga "TOKO LARIS" semakin laris manis dalam menjalankan usahanya dibidang retail kebutuhan sehari-hari rumah tangga, makanan dan minuman ..... Salam sukses
Label:
Cleaning service malang.,
Cleaning Service mini market malang,
jasa cleaning service mini market
Location: Bale Arjosari, Malang
Jalan Sulfat No. 82, Malang City, East Java 65126, Indonesia
Langganan:
Postingan (Atom)